Konfigurasi Radio server di debian 8.5

Assalamu'alaikum wr.wb
Disini saya akan memberikan sedikit ilmu tentang konfigurasi radio server di debian 8.5
A.Pengertian
Icecast adalah server media streaming yang saat ini mendukung Ogg (Vorbis dan
Theora), Opus, WebM dan MP3 audio stream. Hal ini dapat digunakan untuk membuat stasiun radio internet atau jukebox berjalan pribadi dan banyak hal di antaranya. Hal ini sangat serbaguna dalam bahwa format baru dapat ditambahkan relatif mudah dan mendukung standar terbuka untuk komunikasi dan interaksi.
B.Latar Belakang
Berkembangnya teknologi, membuat kita bisa melakukan sesuatu secara mudah dan praktis.Bahkan radio pun kini ada juga stasiun radio internet seperti icecast.
C.Maksud dan Tujuan
Maksud dan tujuan adanya kegiatan ini adalah untuk membuat stasiun radio internet pada server saya.
D.Jangka Waktu Yang Dibutuhkan
Jangka waktu yang dibutuhkan untuk melakukan kegiatan ini sekitar 1-2 jam dalam memahami dan menerapkannya.
E.Alat Bahan
-PC/Laptop
-PC server
-Akses internet
F.Tahapan Pelaksanaan
1. Install dahulu icecast.
2.Akan muncul tampilan seperti ini. Pilih yes tekan enter.
3.Kemudian muncul tampilan untuk memasukkan hostname dari server.
4.Lalu masukkan password untuk user source-nya
5.Lalu kalian akan diminta memasukkan password untuk user relay.
6.Isi password administrations yaitu password untuk log in admin melalui web.
7.Kita akan mengedit dua file, yang pertama adalah file /etc/icecast2/icecast.xml

8.Lalu tekan "ctrl+w" dan ketikkan hackme. Ganti tulisan hackme menjadi password yang sudah kita isi pada installasi tadi.
9.Simpan file lalu kita akan mengedit file /etc/default/icecast2.
10.Pada bagian paling bawah, ubah kata "ENABLE=false" menjadi "ENABLE=true" lalu simpan konfigurasi.
11.Jalankan service icecast.
12.Coba buka melalui web browser dengan mengetikkan "http://ipserver:8000".
13.Setelah itu, kita install aplikasi mixxx pada laptop client.
14.Setelah Aplikasinya terinstall kita dapat menggunakannya dengan membuka aplikasi mixxx di pc penyiarnya kemudian tekan ctrl + p atau klik option → preferances → Live Broadcasting.
15.Kemudian isikan bagian-bagian untuk pengaturan live broadcasting yaitu bagian : type, host, login, mount, port, password karena itu bagian-bagian yang paling penting.
Type : type dari server radio broadcast yang digunakan contoh icecast1, icecast2, southcast.
Log in : tempat untuk mengisi username yaitu untuk icecast2 usernamenya : source.
Host : ip server atau domain dari server radio streaming yang digunakan.
Mount : bagian yang akan di akses client untuk mendengarkan radio.
Port : di isi port dari sistem icecast2.
Password : password log in dari user source.
kita beri tanda cek list pada bagian Enable live broadcasting kemudian klik apply lalu ok.
 16. Lalu putar lagu yang akan dijalankan oleh client.
 17.Lalu buka pada browser client dengan mengetikkan http://ipserver:8000/.
 18.Lalu untuk mendengarkan lagu, kita tinggal mengklik pada bagian radio.
 
G.Hasil Yang Didapatkan
Hasil yang saya dapatkan setelah melakukan kegiatan ini adalah saya dapat membuat stasiun radio internet pada server saya untuk hibuan dan lain-lain.
H.Kesimpulan
Dengan menggunakan icecast kita bisa membuat radio streaming pada server kita dn dengan menggunakan mixxx ataupun idjc kita bis melkukan on air pada radio kita. Hal ini sangat berguna  bahwa format baru dapat ditambahkan relatif mudah dan mendukung standar terbuka untuk komuniksi dan interaksi.
I.Referensi
https://en.wikipedia.org/wiki/Icecast

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »